Friday, 23 November 2012

Wouw! Bisa Beli Caviar dan Truffle Lewat Mesin Ini!


Deani Sekar Hapsari - detikFood Jakarta - Makanan yang disajikan dari vending machine umumnya makanan populer. Misalnya, kebanyakan burger, pizza, dan cupcake. Tetapi, vending machine satu ini justru menawarkan makanan mewah, beragam jenis caviar!

Kata caviar berasal dari bahasa Persia yang berarti telur. Caviar biasanya disajikan di restoran kelas atas. Merupakan telur ikan sturgeon yang terdapat di laut Kaspia dan laut Hitam. Berupa butiran mungil bening berwarna oranye hingga kehitaman. Cara menyantapnya harus menggunakan sendok kecil khusus supaya rasa khas caviar tidak tercemar.

Saat ini, sajian kelas atas ini bisa didapatkan dari vending machine yang terletak Westfield Century City, Westfield Topanga dan Burbank Town Center, di daerah Los Angeles, Amerika serikat. Boleh jadi inilah mesin penjual makanan mewah pertama di Amerika.

Mesin yang diproduksi oleh Beverly Hills California ini mempunyai beberapa stok bahan makanan kelas atas. Disebut sebagai Caviar boutiques, mesin ini berisi caviar dari seluruh dunia. Juga beragam jenis makanan mewah lain seperti jamur truffles, escargot, bottarga blinis, gourmet salt, dan aksesoris caviar.

Seperti yang diberitakan Los Ageles Magazine (22/11/2012) beberapa produk yang dijual seperti Imperial River Beluga Caviar harganya sekitar Rp 4.800.000 per 30 gram dan pink mother of pearl spoon seharga Rp 38.500.

Walaupun sempat bikin heboh, ternyata mesin ini bukanlah yang pertama kali diciptakan di dunia. Menurut Eater (22/11/2012) konsep vending machine caviar pertama kali diciptakan di Moscow, Rusia dua tahun lalu.

(dyh/odi) Install Aplikasi "Makan di Mana" GRATIS untuk smartphone Anda, di sini.

0 comments:

Post a Comment