RESEP MASAKAN CUMI GORENG DAUN KETUMBAR
Bahan:
- 400 gram cumi, potong cincin
- 2 siung bawang putih, haluskan
- ¼ sendok the penyedap rasa, jika suka
- ½ sendok the garam
- ½ sendok the lada bubuk
- 1 sendok the air jeruk lemon
- Minyak goreng secukupnya
Pencelup:
- 50 gram maizena
- 200 gram terigu
- 1 sendok the tepung beras
- 1/8 sendok the baking powder
- 125 cc air es
- ½ sendok makan daun ketumbar, cincang
- ½ sendok the garam
- ½ sendok the lada bubuk
Cara Membuat Resep Masakan Cumi Goreng Daun Ketumbar:
- Lumuri cumi dengan campuran bawang putih, garam, penyedap rasa, air jeruk lemon. Aduk rata, sisihkan
- Celup cumi ke dalam bahan penyelup yang telah diaduk rata. Goreng hingga matang, angkat
- HIdangkan.
Untuk 4 porsi
0 comments:
Post a Comment