RESEP KUE KEIK KRIM KEJU
Bahan:
- 50 ml susu
- 3 telur ayam
- 1 sdt vanili bubuk
- 200 gr margarine atau butter
- 200 gr gula pasir halus
- 250 gr terigu + 1 sdt baking powder + ½ sdt garam (diayak bersama)
Krim keju:
- 100 gr keju cheddar parut
- 100 gr margarine (butter atau mentega putih)
- 100 gr gula halus (kocok margarine dengan gula sampai halus. Masukkan 2 sdm keju parut ke ½ bagian krim. Aduk rata)
Cara Membuat Resep Kue Keik Krim Keju:
- Kocok margarine butter dan gula + vanili bubuk sampai pucat, lalu masukkan telur satu demi satu sambil terus dikocok sampai naik
- Masukkan secara bergantian campuran tepung dan susunya. Aduk pelan dengan sendok adonan sampai rata
- Tuang kedalam loyang yang sudah dipulas margarine dan ditabur sedikit tepung. Lalu tutup dengan kertas aluminium. Panggang
- Setelah 30 menit, buka tutup kertas aluminium. Teruskan memanggang sampai kue matang.
- Biarkan sejenak agar kue dingin, lalu belah kue secara horizomtal menjadi 2 bagian. Olesi satu bagian dengan krim-krim keju, tumpuk lagi dengan bagian yang lain. Terakhir, tutup semua kue dengan krim mentega (tanpa keju) dan taburi lagi dengan sisa keju parut.
0 comments:
Post a Comment