Dyah Oktabriawatie Waluyani - detikFood Jakarta - Kalau Indonesia punya jeruk Bali yang berkulit tebal dan jeruk Pontianak yang hijau manis, Florida juga punya varietas buah jeruk yang berwarna oranye. Buah unggulan yang satu ini punya rasa yang manis dan banyak airnya. Bisa dikonsumsi segar atau dibuat jus.
Florida merupakan sebuah wilayah yang berada di sebelah tenggara Amerika Serikat. Suhunya yang dingin membuat tanaman tumbuh subur di sana. Salah satunya buah jeruk unggulannya yang berkualitas baik. Buah jeruknya bernama Florida Orange atau Jeruk Florida.
Seperti yang dilansir floridaorange.com, Florida Orange juga mengandung sejumlah vitamin dan mineral. Merupakan nutrisi penting yang dibutuhkan tubuh saat menjalankan diet sehat. Jeruk ini bisa dikonsumsi segar atau dibuat jus.
Florida Orange punya rasa yang manis dan segar. Untuk mempertahankan kualitasnya, buah akan dipetik jika sudah benar-benar masak di pohon. Jeruk yang satu ini menyimpan banyak nurisi yang baik untuk kesehatan.
Banyaknya hasil penelitian yang dilakukan oleh tim ahli, ditemukan buah jeruk mengandung banyak nutrisi seperti vitamin C yang berperan penting untuk mengurangi risiko penyakit kanker dan jantung.
Hal ini juga telah dibuktikan dari hasil penelitian yang dilakukan oleh National Cancer Institute, orang yang menjalankan diet rendah lemak dan tinggi vitamin C dapat membantu mengurangi risiko kanker. The Food and Drug Administration juga menyimpulkan bahwa diet rendah lemak dapat mengurangi risiko penyakit jantung.
Saat menjalankan diet rendah lemak biasanya pelaku diet lebih sering mengkonsumsi buah dan sayur yang tinggi serat. Florida Orange juga banyak mengandung serat serta bebas kolesterol yang aman dikonsumsi untuk penderita hipertensi, penyakit jantung dan stroke.
(dyh/odi) Install Aplikasi "Makan di Mana" GRATIS untuk smartphone Anda, di sini.
0 comments:
Post a Comment