Sakura Tahu Ayam
Resep Masakan Sakura Tahu Ayam - Olahan tahu ini sangat pas dijadikan lauk bersama saus sambal menemani nasi yang masih hangat.
Bahan Sakura Tahu Ayam :
- Tahu putih 3 buah
- Fillet ayam 150 gram
- Bawang putih 2 siung
- Merica butiran 1/2 sendok teh
- Kemiri 1 butir, sangrai
- Garam 1/2 sendok teh
- Minyak goreng 400 ml
- Tepung terigu 2 sendok makan
- Peterselli cincang 1 sendok teh
- Cabai merah 2 buah
- Telur ayam 2 butir
- Buang isi cabai merah, potong dadu kecil-kecil. Sisihkan.
- Campur tahu dan fillet ayam, masukkan dalam blender, proses hingga lembut. Angkat, sisihkan.
- Campur bawang putih, merica dan kemiri. Masukkan dalam blender, proses hingga lembut.
- Campur adonan tahu, bumbu halus, garam, peterseli, cabai merah cincang, terigu dan telur ayam. Aduk hingga tercampur rata.
- Siapkan cetakan sakura, olesi minyak goreng. Masukkan adonan tahu, padatkan. Kukus selama 15 menit atau hingga matang. Angkat.
- Lepaskan tahu dari cetakan, dinginkan lalu goreng hingga warnanya kecoklatan. Angkat, sajikan dengan pelengkap saus.
0 comments:
Post a Comment