Wednesday 17 October 2012

Tips Sukses Puff Pastry

Tips Sukses Puff Pastry 101712rm resepmasakannusantara-oke.blogspot.com

Tips Sukses Puff Pastry

Tips Sukses Puff Pastry - Berikut adalah tips dan trik agar lapisan puff pastri anda tampil cantik :
  • Jangan pernah menggunakan mentega murni karena adonan akan berminyak dan susah untuk dibentuk atau diproses lebih lanjut, gunakan puff pastry shortening atau yang disebut dengan pastry margarine, lemak yang dibuat khusus untuk puff pastry.
  • Sebaiknya giling adonan di atas meja marmer yang telah ditaburi terigu.
  • Perhatikan saat anda menggiling adonan, hindari penekanan yang terlalu kuat apalagi menarik adonan. Hal tersebut dapat merobek lapisan.
  • Jangan pernah cairkan lemak / puff pastry shortening karena akan merusak struktur lemaknya.
  • Usahakan puff pastry shortening / pastry margarine sesuai dengan suhu ruang.
  • Sebaiknya gunakan suhu ruang yang tak lebih dari 16 derajat celcius ( di ruang ber AC ) saat proses produksi berlangsung, agar lapisan terbentuk dengan sempurna.
  • Pastikan saat anda memotong adonan tetap memiliki suhu yang sama dengan suhu ruang.
  • Gunakan pisau potong yang tajam agar tidak merusak jaringan lapisan yang sudah terbentuk.
  • Saat penambahan kuning telur di atas adonan, oleskan perlahan dan usahakan untuk tidak mengenai lapisan adonan. Agar adonan dapat mengembang sempurna tanpa terikat kuning telur yang menetes di lapisan adonan.
  • Untuk menghasilkan lapisan yang sempurna, anda dapat menggunakan 2 macam cara melipat adonan seperti yang terlihat pada langkah-langkah di adonan dasar I dan II.

0 comments:

Post a Comment